Monday, May 28, 2018

4 Kamus Bahasa Mandarin Untuk Android Terbaik

Loading...
Subscribe to Sangads by Email
Kamus Bahasa Mandarin Untuk Android Terbaik
Kamus Bahasa Mandarin Untuk Android Terbaik – Saat ini bahasa mandarin mulai banyak dipelajari oleh orang orang, mungkin karena keterikatan dengan pekerjaan atau hanya karena ingin menguasai bahasa mandarin saja.Terlebih lagi jika anda keturunan tiong hoa, pastinya bisa berbahasa mandarin adalah suatu tekanan tersendiri. Bisa dari orang lain atau permintaan dari keluarga sendiri.
Banyak lembaga kursus yang bisa membantu anda untuk mempelajari bahasa mandarin dengan dibantu ahlinya. Namun ada juga alternatif lain yaitu menggunakan smartphone android yang anda pakai sehari hari.
Dengan itu anda bisa mengunduh aplikasi kamus yang bisa anda gunakan disela sela waktu kosong anda untuk memperbanyak penguasaan kosa kata bahasa mandarin. Jika anda mampu menguasai banyak kosa kata maka anda akan lebih mudah menguasai bahasa mandarin.
Jika anda bingung mana saja aplikasi kamus yang bagus dan direkomendasikan, anda bisa simak daftar reviewnya berikut ini:
1.Kamus Mandarin
Aplikasi Kamus Mandarin adalah sebuah aplikasi kamus mandarin yang layak anda coba, aplikasi ini memudahkan anda dalam mempelajari bahasa mandarin.
Diatas ada tombol cari yang bisa anda gunakan untuk mencari terjemahan dari bahasa yang anda inginkan. Anda tinggal mengetikkan kata yang anda ingin cari dan hasilnya akan langsung muncul.
Dari segi desain, aplikasi ini sangat simpel dan mementingkan fungsi. Jadi anda tidak akan kesulitan dalam menggunakannya.
2.Kamus Indonesia Mandarin
Aplikasi Kamus Indonesia Mandarin adalah aplikasi yang akan membantu anda mempelajari bahasa mandarin dari pemula ataupun yang sudah mahir dan ingin lebih mahir lagi. Selain tampilan teks, aplikasi kamus ini juga menyedian pembacaan teks dengan suara anda hanya perlu menekan tombol speaker saja.
Aplikasi ini juga mendukung bahasa mandarin yang simplified yang banyak digunakan dihongkong, cina, dan singapura. Selain itu anda juga bisa menterjemahkan hasilnya kedalam bahasa lain seperti inggris, arab, jepang, korea dan masih banyak lagi.
3.Kamus Mandarin Indonesia
Aplikasi berikutnya adalah Kamus Mandarin Indonesia. Aplikasi ini sangat cocok bagi anda yang ingin belajar bahasa mandarin dengan mudah dimana saja bermodalkan smartphone android. Jika anda menemui kata bahasa mandarin dan ingin tahu artinya, anda tinggal buka aplikasi ini dan ketikan kata tersebut.
Aplikasi ini bisa digunakan secara offline, namun juga mendukung online jika ada kata baru yang ingin ditambahkan oleh pengembang. Jadi aplikasi ini selalu update kontenya dan jangan takut lagi kekurangan perbendaharaan.
4.Kamus Mandarin Offline
Jika anda mencari aplikasi kamus yang bisa digunakan tanpa menggunakan internet alias offline, maka aplikasi yang satu ini adalah yang anda cari. Selain itu aplikasi ini juga bisa digunakan secara online dan memiliki fitur text to speech.
Aplikasi ini bisa menerjemahkan dalam kata atau kalimat sekaligus, hasilnya bisa anda bagikan langsung kepada orang lain. Mendukugn fitur pencarian dengan hasil yang cepat dan akurat.

Artikel Terkait

4 Kamus Bahasa Mandarin Untuk Android Terbaik
4/ 5
Oleh

Berlangganan

Suka dengan artikel di atas? Silakan berlangganan gratis via email

Subscribe to Sangads by Email

Loading...